Keluarga Besar GBNN-LPRI Gelar Halal Bihalal di Royal Sentul Park
Bogor,- sorottipikor.com | Dengan mengusung tema ” Dengan Semangat Kebersamaan Kita Melangkah Bersama” puluhan anggota GBNN-LPRI menggelar halal bihalal di Royal Sentul Park. Kamis(20/06)

Acara yang di hadiri Ketua Dewan Nusantara GBNN Syarifudin S.E.S.T, MM dan Ketua umum GBNN Fahry Alfiano, dalam kesempatan ini ketua umum GBNN menyampaikan harapannya terkait program dan seluruh anggota
“Harapan saya kepada pengurus supaya dapat meralisasikan program-program yang sudah kita siapakan khususnya GBNN disini. Bela negara mempertahankan NKRI, menjadikan Pancasila hidup di bangsa Indonesia, selain itu bela negara juga sebagai komponen masyarakat yang di luar militer. “Ujar Fahry
Lanjut, artinya saya mengharapkan GBNN yang bersih, berwibawa dan kita akan kontrol terhadap pembangunan yang ada untuk NKRI yang kita cintai ini.” pungkasnya
Acara yang digelar mulai pukul 16.00 WIB sampai dengan pukul 19.30 WIB berjalan lancar sesuai harapan seluruh anggota GBNN dan tamu undangan. Red Mst Hasibuan.