Prof Rokhmin Dahuri Serahkan Bantuan Alsintan Kepada Petani di Kabupaten Cirebon 

Cirebon — Sorottipikor.com // Prof. DR. Ir. Rokhmin Dahuri, M.S., anggota DPR RI 2024-2029, menyerahkan bantuan alat dan mesin pertanian (alsintan) kepada sejumlah kelompok tani di Kabupaten Cirebon Jumat 16 mei 2025.

Penyerahan bantuan ini dilakukan di Jl. Pangeran Antasari, Kenanga, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, dan merupakan bagian dari Program Aspirasi Rokhmin Dahuri yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan petani setempat.

Bantuan alsintan yang diserahkan meliputi:

7 unit rise transplanter ,6 unit traktor roda 4 ,14 unit traktor roda 2 , 21 unit pompa air 4 inch ,39 unit pompa air 6 inch ,8 unit pompa air 3 inch ,266 unit hand sprayer.

Prof. Rokhmin Dahuri mengatakan bahwa , bantuan ini dimaksudkan sebagai pemantik semangat agar petani lebih produktif dan sejahtera.

” Ia juga menegaskan komitmennya untuk terus memperjuangkan kesejahteraan petani, nelayan, dan petambak, meskipun jumlah petani di Kabupaten Cirebon sangat banyak sehingga belum semua bisa dibantu secara langsung,” ungkapnya.

Selain menyerahkan bantuan, Prof. Rokhmin juga mengingatkan tentang ancaman serius terhadap kesejahteraan petani dan ketahanan pangan nasional, seperti kemiskinan petani yang masih tinggi dan alih fungsi lahan pertanian produktif yang berisiko merusak ketahanan pangan Indonesia.

Ia menegaskan pentingnya menjaga lahan pertanian produktif, terutama di Pulau Jawa, agar Indonesia dapat mencapai swasembada pangan dan kemajuan ekonomi.

Acara penyerahan bantuan ini turut dihadiri oleh Ketua DPRD Kabupaten Cirebon, DR. Sophi Zulfia, Kepala Dinas Pertanian, DR. Alex, serta sejumlah anggota dewan dan para petani setempat

Ketua dewan DPRD kabupaten Cirebon Dr. Sophi Zulfia, S.H., M.H. mengucapkan terimakasih kepada prof.Rokhmin Dahuri yang sudah menyerap aspirasi petani di kabupaten Cirebon menyerahkan bantuan alat dan mesin pertanian (alsintan) kepada petani, sebagai bagian dari dukungan untuk meningkatkan kesejahteraan petani dan memperkuat sektor pertanian,” terangnya.

“Saya berharap kedepan akan ada aturan aturan yang berpihak kepada para petani dan mudah-mudahan bantuan ini bermanfaat bagi penerima bantuan petani dan bantuan ini agar bisa dirawat di jaga jangan sampai hilang kedepan kita bisa menciptakan petani yang sukses,”

Dengan banyaknya lahan pertanian yang beralih fungsi menjadi perumahan di kabupaten Cirebon , Dr. Sophi Zulfia, S.H., M.H menurutnya merujuk peraturan RT RW di kabupaten Cirebon yang Baru di sahkan mudah mudahan semua dinas terkait mengikuti regulasi yang ada ,” Tutup Dr. Sophi Zulfia,SH.( Suripto )

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *