Pemuda Pancasila Himbau Keras Terhadap Warga Luar Yang Masuk Wilayahnya

Sumedang,– sorottipikor.com |
Pemuda Pancasila Kabupaten Sumedang menghimbau keras bagi warga luar yang akan masuk ke wilayah Sumedang khususnya Desa Margalaksana. Himbauan tersebut di sampaikan khusus dari salah satu pentolan PP Sumedang Selatan yang sering di sapa Gelung.

“Saya dan rekan Pemuda Pancasila (PP) lainya menghimbau keras agar dapat mematuhi aturan pemerintah saat ini, pemakaian masker dan masuk keluarnya warga lain harus dengan sopan dan ikuti aturan yang ada, pemasangan portal bukan semata mata saya menutup akses begitu saja, saya peduli masyarakat sekitar agar terhindar dari mewabahnya virus Corona (Covid-19), yang kita tau saat ini banyak memakan korban” Ucap kang gelung Jumat, (01/05/2020).

Selain itu kang gelung mewanti wanti warga luar yang masuk di wilayanya, khususnya Desa Margalaksana Kecamatan Sumedang Selatan, akan menegur keras bagi warga luar yang ngeyel apalagi tidak ada sopan santun dan tata krama saat melintas wilayahnya.

Saya akan menegur keras bagi warga luar yang tidak ada sopan santun sama sekali apa lagi tanpa memakai masker yang melintas wilayah Desa Margalaksana” jelasnya kang Gelung.

Selain mewabahnya Virus Corona (Covid-19), PSBB pun sampai saat ini masih berlanjut, buka tutup akses jalan di kota maupun perkampungan pun sebagian sudah berlangsung demi kebaikan bersama. Kegiatan Pemuda pancasila yang saat ini Kang gelung lakukan masih berlangsung sampai batas waktu yang di tentukan.

“SEKALI LAYAR TERKEMBANG,SURUT KITA BERPANTANG”

semoga Virus Corona(Covid-19) segera berakhir, tutup Gelung. (Elsa A).

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *