Peduli Lansia LPM Dan BPD Desa Cinangneng Salurkan Bansos di Masa Covid-19.
Bogor,– Sorottipikor.com l
Dimasa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini banyak masyarakat yang terdampak perekonomiannya. Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat Khusus nya Lansia LPM Bersama BPD Desa Cinangneng Beserta LBH LINUS menyalurkan bantuan paket sembako kepada Lansia dan warga yang ada di Desa Cinangneng, Kecamatan Tenjolaya, Kabupaten Bogor, Rabu (13/10/2021).

“Penyaluran bansos tersebut Di Pimpin Oleh Bapak.Marwan Bajon dan didampingi oleh Bapak.Hasan Busro LPM, Suherman BPD, Hasan Gabel LINUS, dan Linmas Desa Cinangneng Jujun.
“Marwan Bajon mengatakan, Ya memang benar, bahwa kegiatan Peduli Lansia ini bertujuan untuk membantu lansia yang memang membutuhkan apalagi Dimasa pandemi Covid-19 banyak masyarakat yang perekonomiannya menurun pesat. Disini kami menyalurkan bantuan dari kami Secara Swadaya.
“Ketua Relawan Marwan Bajon juga menyampaikan, Kami bersama Tim relawan memberikan paket sembako yang berisikan keperluan pokok sehari-hari berupa beras, dan tahu. Semoga batuan yang disalurkan dapat sedikit membantu masyarakat khususnya Lansia,”ungkapnya

“Kami berharap kegiatan ini terus berjalan dan berkesinambungan, seperti yang sudah dibangun selama ini Jangan sampai semua yang sudah dibangun dan berjalan berhenti begitu saja dan semoga kegiatan ini bisa menjadi contoh positif.
“Marwan Bajon juga mengucapkan terimakasih kepada rekan – rekan, LPM, BPD, LBH LINUS, Dan Linmas Desa, yang telah berpartisipasi dalam kegiatan Peduli Lansia ini Semoga Bantuan ini sangat bermanfaat sekali bagi yang menerima,”tutupnya.
Liputan: Yusuf Ibrahim.