Jalin Kebersamaan Dengan Pengurus Ke RW an, Karang Taruna Bersih-Bersih Lingkungan Warga

Cianjur,- Sorottipikor.com I 
Karang taruna RW 13 Kelurahan Solokpandan, Kecamatan Cianjur  Kabupaten Cianjur, Jawabarat, giat membesihkan lingkungan warga dengan mengumpulkan dan mengambil sampah dari rumah-rumah penduduk sekitar dan menggunakan dua roda yang seterusnya di buang ke Tempat Pembuangan Akhir ( TPA ) pada Sabtu (29/05/21).

Seiring dengan inisiatif ketua RW 13, Deny menyambut baik dan masarakat setempatpun sangat setuju dengan adanya kegiatan Karang Taruna yang berada diwilayahnya tersebut sehingga pelaksanaannya berjalan dengan lancar dan terarah sesuai dengan apa yg diajukan pemerintah.

Ketua Karang Taruna OOS (35) mengatakan, inisiatip tersebut  karena dirinya sangat prihatin dengan keadaan sampah yang belum terurus khususnya di ke RW an 13.

“Karena sebelumnya belum ada pengkoordinasian tentang sampah, kami segera komunikasi dengan rekan-rekan dan anggota terkait banyaknya sampah yang berserakan di gang-gang juga di aliran sungai Gang Bungsu yang berada di tengah-tengah pemukiman warga,”katanya.

Menurutnuya kegiatan tersebut tidak tidak ada pungutan yang bersipat mengikat kepada warga, namun warga hanya  memberi bantuan dan biaya seiklasnya.

“Selama kegiatan pemungutan sampah yang dilakukan oleh Karang Taruna, kami sama sekali tidak membebankan biaya kepada warga, namun warga bersimpati dan memberikan bantuan biaya  angkut seikhlasnuya,”  katanya.

Kegiatan  yang diprakarsai Karang Taruna  tersebut kini sudah berjalan selama 6 bulan

“Alhamdulillah kegiatan tersebut sudah berjalan selama 6 bulan dan dengan adanya kegiatan ini, kini karang taruna punya kegiatan tetap dan semakin mempererat tali sulaturahmi dalam kebersamaan antara karang taruna dengan kepengurusan ke RW an,”pungkasnya.

Repoter    :   Arif

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *