Wabup Tanah Bumbu Hadiri Retreat Wakil Kepala Daerah se-Indonesia di Magelang

MAGELANG,Sorottipikor.com//

– Wakil Bupati Tanah Bumbu, H. Bahsanuddin, S.Sos., M.AP., tiba di Markas Komando Resimen Induk Daerah Militer (Mako Rindam) IV/Diponegoro pada,Kamis,27 Pebruari 2035. Pukul 06.00 WIB untuk menghadiri kegiatan retreat bersama para wakil kepala daerah (WKDH) se-Indonesia. Kehadirannya disambut langsung oleh para perwira yang bertugas menyambut peserta.

Dari Mako Rindam IV/Diponegoro, seluruh peserta retreat akan diberangkatkan menggunakan bus menuju Akademi Militer (Akmil) yang berjarak sekitar 5 kilometer. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat kapasitas kepemimpinan dan wawasan dalam menjalankan pemerintahan di daerah masing-masing.

H. Bahsanuddin menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap penyelenggaraan retreat ini. Menurutnya, kegiatan ini menjadi momentum penting bagi para wakil kepala daerah untuk memperdalam pengetahuan serta membangun sinergi dalam pemerintahan.

“Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini. Melalui retreat ini, kami bisa mendapatkan wawasan dan pengalaman baru yang akan sangat bermanfaat dalam menjalankan roda pemerintahan ke depan, tentunya bersama Bupati dan seluruh rekan-rekan di Pemkab Tanah Bumbu,” ujar Wabup Bahsanuddin.

Retreat ini akan berlangsung hingga Jumat siang dan diharapkan dapat memberikan manfaat besar bagi para peserta dalam mengelola pemerintahan yang lebih baik dan berorientasi pada pelayanan masyarakat.
(Tim.IPJI)

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *