Wakil Ketua DPRD Tanah Bumbu Serukan Tanggung Jawab Bersama demi Kenyamanan Masyarakat

BATULICIN,sorottipikor.com//

Dalam sebuah rapat dengar pendapat yang berlangsung pada Selasa (17/12/2024), Wakil Ketua DPRD Tanah Bumbu, Sya’bani Rasul, menekankan pentingnya kolaborasi semua pihak untuk memastikan kenyamanan masyarakat. Rapat tersebut dihadiri oleh perwakilan dari beberapa perusahaan, termasuk PT Wahana Baratama Mining, PT Arutmin Indonesia, dan PT Borneo Indobara (BIB), serta Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Tanah Bumbu.

“Forum ini bertujuan untuk menyamakan komitmen dan tanggung jawab kita bersama,” ungkap Sya’bani. Ia mengajak semua pihak untuk mencari solusi yang seimbang, tanpa melanggar regulasi yang ada, dan tidak membebani dunia usaha maupun pemerintah daerah.

Politisi dari Partai Gerindra ini juga menggarisbawahi sejumlah isu yang perlu ditangani, seperti penertiban titik antar-jemput karyawan dan kebutuhan akan fasilitas penyedot debu yang masih belum tersedia. Selain itu, ia mengusulkan agar perusahaan melakukan pencucian mobil secara cepat untuk mengurangi debu, memastikan kendaraan dalam keadaan bersih saat melewati jalan provinsi.

“Saya mengajak kita semua untuk berkumpul lagi dalam dua pekan mendatang di Satui dan Angsana untuk menindaklanjuti hasil diskusi ini,” tegasnya.

Perwakilan dari PT Wahana Baratama Mining, PT Arutmin Indonesia, dan PT Borneo Indobara (BIB) menyatakan dukungan mereka terhadap inisiatif pemerintah dan DPRD untuk mengurangi debu di area operasional mereka. Mereka juga mengucapkan terima kasih atas masukan yang diberikan dalam forum tersebut.

Di sisi lain, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Tanah Bumbu meminta perusahaan-perusahaan batu bara di Kecamatan Satui dan Angsana untuk segera mengambil tindakan dengan menyemprot jalan sebagai solusi sementara untuk mengurangi debu.

Kepala DLH Tanah Bumbu, Rahmat Prapto Udoyo, menekankan pentingnya keterlibatan aktif dari perusahaan dalam menyelesaikan masalah ini. “Kami harap perusahaan dapat memberikan kontribusi nyata dalam dua minggu ke depan untuk membersihkan area yang terdampak,” pintanya.

(Tim)

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *