Kapolres Purwakarta Melakukan Pengecekan Pos Pengamanan Jelang Nataru 2022-2023.

Purwakarta,– Sorot Tipikor //
Dalam rangka pelaksanaan pengecekan kesiapan Pos pengamanan mau pun pengalaman Gereja di wilayah Kabupaten Purwakarta jelang Natal 2022 dan Tahun baru 2023 pada Jumat 23 Desember 2022

AKBP Edwar Zulkarnain menerangkan untuk Ops Lilin Lodaya 2022 ini Polres Purwakarta menurunkan sebanyak 700 personil pengamanan dengan mendirikan sebanyak 9 Pos yang terdiri dari Pos Terpadu, Pos Pelayanan dan Pos Pengamanan.

“Kita melaksanakan pengecekan jalur, baik itu jalur Tol Cipularang dan Tol Cipali maupun jalur protokol yang nanti akan digunakan oleh masyarakat untuk hilir mudik pada saat libur Natal dan Tahun Baru,” jelas Pria yang akrab disapa Edwar itu.

Berdasarkan pantauan di Pos Pam Rest area 72 Tol Cipularang, Kata Kapolres, belum ada peningkatan volume kendaraan yang meninggalkan ataupun yang datang kewilayah Kabupaten Purwakarta.

“Untuk saat ini, arus lalu lintas di Tol Cipularang masih terpantau normal, dan belum ada peningkatan volume kendaraan,” ucap pria yang dikenal murah senyum itu.

Ia mengatakan Pos PAM ini dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam memyambut dan merayakan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.

“Tentunya kita sudah mempersiapkan personil pengamanan dan sarana prasarana pendukungnya agar masyarakat yang akan merayakan Nataru bisa merasa aman dan nyaman, serta situasi Kamtibmas selama Nataru khususnya di Kabupaten Purwakarta dalam keadaan aman dan kondusif,” jelas Edwar.

Pewarta : Dadan S.

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *