Kodim 0606 Kota Bogor Kembali Berbagi Nasi Kotak Dalam Aksi Jumat Berkah
Bogor Kota,–Sorottipikor.com l Kodim 0606 Kota Bogor di Pimpinan Kolonel Inf.Roby Bulan, Kembali beraksi dalam Jumat berkah, Ratusan Nasi Box di Salurkan Untuk Warga yang tidak mampu serta Bagi Warga yang terdampak Akibat Pandemi Wabah Virus Covid-19, Kali ini Pembagian tersebut disalurkan Oleh Babinsa Kel.Mulyaharja Kec.Bogor Selatan, Sertu. Yudi Hartanto, Adapun Nasi Kotak tersebut dibagikan dengan sasaran Warga dan Masyarakat yang berlokasi di Bogor Nirwana Residence Sekitaran BNR, Jumat 12 Maret 2021 Pukul 11.00 (wib) s/d selesai.

Yudi Hartanto selaku Babinsa Kel.Mulyaharja mengatakan, Hari ini Kami dari Koramil 0602 Bogor Selatan melaksanakan Pembagian Nasi Kotak dari Kodim 0606 Kota Bogor dalam rangka Jumat berkah, Pembagian nasi Kotak ini rutin dilakukan Kodim 0606 Kota Bogor dalam membantu serta meringankan beban kebutuhan Warga Kota Bogor ditengah Pandemi Wabah Virus Covid-19 yang sampai saat ini masih terus berlangsung, Ucapnya.

Giat ini sesungguhnya dilakukan Kodim 0606 Kota Bogor bukan hanya pada saat Pandemi Covid-19, Sebelum Virus ini masuk ke Kota Bogor Kodim 0606 Kota Bogor sudah melakukannya rutin setiap hari Jumat, lanjutnya. Kali ini Pembagian Kami lakukan kepada Warga di sekitaran BNR yang membutuhkan, Dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan Penyaluran Nasi Kotak dari Kodim 0606 Kota Bogor berjalan aman dan kondusif, Kata Yudi menutup.
Red Bogor Kota
Fahrizoon
Sorottipikor