Babinsa Bersama Pemerintah Desa Gotong Royong, Perbaiki Jalan Trans Sulawesi Di Desa Fatufia Kabupaten Morowali

MOROWALI,-Sulteng-Sorottipikor//

Babinsa Koramil 1311-02/Bungku Selatan yang dipimpin oleh Serma Semri melaksanakan kerja bakti bersama pemerintah Desa Fatufia untuk memperbaiki jalan Trans Sulawesi yang mengalami kerusakan akibat padatnya kendaraan yang melintas di jalan tersebut. Kerja bakti bersama berlangsung, Senin (13/01/2025) di Desa Fatufia Kecamatan Bahodopi Kabupaten Morowali.

Kerusakan jalan tersebut dinilai menghambat mobilitas masyarakat dan distribusi logistik, mengingat pentingnya jalan Trans Sulawesi sebagai jalur utama.

Dalam kerja bakti ini, Babinsa bersama perangkat desa, tokoh masyarakat, dan warga setempat bergotong-royong menimbun jalan berlubang dengan material yang telah disiapkan.

Serma Semri menyampaikan kegiatan kerja bakti merupakan wujud sinergi antara TNI dan masyarakat untuk membantu mengatasi permasalahan di wilayah binaan. “Kami, sebagai Babinsa, senantiasa hadir dan mendukung kebutuhan masyarakat. Dengan perbaikan jalan ini, kami berharap aktivitas warga dapat kembali berjalan lancar,” ungkap Serma Semri.

Sementara itu, Kepala Desa Fatufia mengapresiasi keterlibatan Babinsa dalam upaya perbaikan infrastruktur di desa. “Kehadiran Babinsa memberikan semangat gotong-royong kepada masyarakat. Kami berharap kerjasama seperti ini terus terjalin demi kemajuan desa,”.

Kegiatan kerja bakti ini berjalan lancar dan mendapat sambutan positif dari warga, dengan jalan yang telah diperbaiki, diharapkan dapat meningkatkan aksesibilitas dan perekonomian masyarakat sekitar.tandas kades Fatufia sembari menutup keteranganya

(Yasin)

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *