UCA Angkatan XVlll yang di Selenggarakan Kerjasama KAI DPD Jabar – DPC Kabupaten Cirebon dan Fakultas Hukum UGJ Berjalan Lancar

Cirebon — sorottipikor.com / / Ujian Calon Advokat Angkatan XVlll yang di selenggarakan DPD KAI Jawa Barat – KAI Kabupaten Cirebon kerjasama fakultas Hukum Universitas Gunung Jati Sabtu 13 Juli 2024 berjalan lancar dan di ikuti 24 peserta dari empat kota di Jawa Barat yakni Kabupaten Cirebon, Kota Cirebon, Indramayu, Majalengka,Kuningan serta Subang .

Hadiri dalam Acara Ujian Calon Advokat Angkatan XVlll yang di selenggarakan di Aula Fakultas Hukum Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon ( UGJ ) Jalan Pemuda Raya No. 32 Cirebon , DPD KAI Jabar, Heri Yanuar Pribadi, SH (Ketua Panitia Daerah UCA/DKPA Jawa Barat), KM Ibnu Shiena, SH MH (Wakil Ketua DPD KAI Jabar Bidang Diklat dan Pengembangan), Kiagus M Choiri, SH (Wakil Sekretaris DPD KAI Jabar) dan Asep Rohman, SH (Sekbid Diklat KAI Jabar) sedangkan dari DPC KAI Kabupaten Cirebon , hadir Ketua DPC KAI Kabupaten Cirebon Dr. Wamyani, SH MH didampingi Sekretaris DPC KAI Kabupaten Cirebon Miranti Kusumawardhani, SH., MKn.

Ketua DPC KAI Kabupaten Cirebon Dr. Wamyani, SH MH , mengatakan dalam acara jumpa pers di tempat ruangan Uji Calon Avokat , kami khususnya dari jajaran KAI Kabupaten Cirebon menyabut baik dengan di berikan kepercayaan dari DPD KAI Jawa Barat untuk mengadakan UCA yang kebetulan berada di wilayah kerja kami ,itu di Kabupaten Cirebon” terang Wamyani.

” Dengan terselenggaranya UCA membuka peluang untuk KAI khususnya DPC Kabupaten Cirebon untuk berkembang mudah mudahan hasil dari penjaringan calon Avokat yang melalui Ujian Calon Avokat ( UCA ) itu bener bener untuk menambah kompetensi dari temen temen peserta saat ini lagi mengikuti ujian ,” ungkapnya.

Ketua DPC KAI Kabupaten Cirebon Dr. Wamyani, SH MH , optimis dengan melalui Ujian Calon Avokat kompetensi yang ada dan didapat teman teman khususnya Avokat KAI Kabupaten Cirebon itu benar benar mempunyai seorang Avokat atu semua Avokat yang ada di dalam naungan DPC KAI Kabupaten Cirebon itu berkualitas tinggal apa yang di sampaikan penasehat pak Mustamid, sebagai Avokat kita tidak boleh pilih kasih siapa pun yang memerlukan bantuan di sana kita hadir , “tutup nya.

Selain itu Miranti Kusumawardhani, A.Md, Keb., S.H.,Sekretaris DPC KAI Kabupaten Cirebon KAI sekaligus Ketua panitia dalam sambutannya mengatakan, Alhamdulillah pada hari ini pelaksanaan ujian Calon Avokat yang dilaksanakan Oleh Organisasi KAI wilayah Cirebon dan sekitarnya yang ke delapan belas ( XVlll ) terlaksana.

“Miranti Kusumawardhani, A.Md, Keb., S.H.,selaku ketua Pelaksanaan mengucapkan selamat datang pada para Calon Avokat juga terima kasih atas kehadiran para tamu undangan,”ungkapnya.

” Acara ini usulan dari DPD KAI Jawa Barat menunjuk DPC KAI Kabupaten Cirebon agar melaksanakan Ujian Calon Advokat Angkatan XVlll KAI di Cirebon karena lebih strategis dan untuk menjemput bola para Calon Avokat juga meringankan biaya bagi peserta, ” terang Miranti.

Pada Angkatan XVlll Alhamdulillah Ujian Calon Advokat diikuti dari fakultas syari’ah yang biasanya jarang mengikuti menjadi Avokat namun saat ini fakultas syari’ah Alhamdulillah ikut bergabung menjadi Avokat seperti tadi ada pembantu rektor juga dekan syari’ah.

Miranti Kusumawardhani, A.Md, Keb., S.H., berharap di KAI Kabupaten Cirebon memiliki Avokat dari fakultas syari’ah yang mana saat ini perkembangan ekonomi berbasis syari’ah lagi berkembang ,”tuturnya.

Organisasi Avokat KAI Kabupaten Cirebon sudah besar serta diisi oleh orang – orang hebat yang bisa diadu kemampuannya seperti contoh kasus PEGI ini itu di dampingi pembelaan hukum darin anggota KAI , jelas Miranti.

Ia pun berharap Ujian Calon Avokat ( UCA ) ini terus dilaksanakan walaupun tentunya berganti pimpinan bukan lagi saya karena banyak orang yang beranggapan lulus kuliah harus mencari kerja namun dengan menjadi Avokat itu kita melekat di badan kita bisa berprestasi bekerja sampai seumur hidup,” tutup Miranti. Pewarta : Suripto

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *