Jelang Penetapan Paslon Pilkada 2024 Polres Morowali Tingkatkan Pengamanan Di Kantor KPU

 

 

 

 

 

 

 

 

 

MOROWALI,Sulteng-Sorot Tipikor//
Melalui Satuan Tugas Operasi Mantap Praja (Satgas OMP) Tinombala 2024,Polres Morowali Polda Sulawesi Tengah(Sulteng) memperketat pengamanan di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Morowali menjelang penetapan pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Morowali pada Pilkada 2024.

Langkah ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan kelancaran proses Tahapan pilkada di Kabupaten Morowali tahun 2024, Rabu, 11 September 2024.

Kapolres Morowali AKBP Suprianto S.I.K., M.H Menjelaskan Berdasarkan Peraturan KPU Nomor 2 Tahun 2024 mengenai tahapan dan jadwal pemilihan kepala daerah, penetapan pasangan calon resmi dijadwalkan pada Hari Minggu tanggal 22 September 2024. Menyikapi hal tersebut, Polres Morowali meningkatkan pengamanan di kantor KPU Kabupaten Morowali guna mencegah potensi gangguan keamanan.

Ia Menegaskan,pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen Polres Morowali dalam mengawal setiap tahapan Pilkada 2024 di Kabupaten Morowali, Fokus pengamanan akan ditingkatkan di area-area vital, seperti kantor KPU dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Morowali, untuk menjamin keamanan dan stabilitas wilayah.terangnya

Suprianto Menambahkan “Dengan adanya peningkatan pengamanan ini, diharapkan seluruh proses tahapan Pilkada Morowali dapat berjalan dengan aman, damai, dan sejuk, serta terhindar dari segala bentuk gangguan keamanan yang dapat mengancam stabilitas daerah,”.tandasnya

(Yasin)

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *