Atasi Kekeringan Sawah Di Morowali,Pelda Yonny Wungow Bantu Kelompok Tani Mekar Sari Lakukan Pompanisasi Air

 

 

 

Morowali,Sulteng,-Sorot Tipikor //
Babinsa Desa Laantula Jaya,Kecamatan Witaponda, Kabupaten Morowali Pelda Yonny Wungow, berkolaborasi dengan kelompok Tani Mekar Sari dalam upaya mengatasi masalah kekeringan sawah akibat kemarau panjang dengan cara melakukan pompanisasi air dari sungai untuk mengaliri ke sawah-sawah yang mengalami kekeringan .

Pertemuan berlangsung di lokasi persawahan Desa Laantula Jaya, Kecamatan Wita Ponda, Kabupaten Morowali,Pelda Yonny Wungow turut hadir untuk membantu mencari solusi yang efektif.

Namun, kendala yang dihadapi dilapangan adalah kesulitan dalam mendapatkan BBM subsidi jenis solar untuk mengoperasikan mesin pompa air selain itu Harga BBM subsidi jenis solar dipengecer juga terlalu mahal.

Dalam pertemuaan tersebut Pelda Yonny Wungow, anggota Koramil 1311-01/Bungku Tengah, mengusulkan penggunaan Barcode/Aplikasi My Pertamina untuk mendapatkan BBM subsidi jenis solar.

Aplikasi ini memungkinkan pengisian hanya sekali dalam seminggu, pada hari Selasa, sehingga perlu perencanaan yang matang untuk memastikan kebutuhan solar dalam satu minggu kedepan dapat terpenuhi.ujar pelda yonny Wungow saat pertemuan dengan kelompok tani mekar sari

Dijelaskan yonny wungow mengatakan, Dalam upaya mendukung pengambilan BBM subsidi jenis solar, Babinsa siap mengawal dan mendampingi petani saat pengisian di SPBU Emea. Hal ini penting karena stok BBM subsidi jenis solar masih terbatas, sementara permintaan tinggi baik dari petani maupun nelayan.tuturnya.

Kehadiran Babinsa dan kerjasama dengan Petani menjadi motivasi dan inspirasi bagi masyarakat petani. Selain itu, ini juga memfasilitasi mereka untuk mendapatkan BBM subsidi jenis solar yang sangat diperlukan dalam kegiatan pompanisasi air, seperti yang diungkapkan oleh Rony Ahmad Muhlisin (PPL) Desa Laantula Jaya.

Semoga kerjasama ini berhasil mengatasi masalah kekeringan sawah dan mendukung pertanian di Desa Laantula Jaya,Dengan kerja keras bersama, kita dapat mencapai hasil yang lebih baik.(Humas kodim)
(Yasin)

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *