MPC PP Kabupaten Lebak Salurkan Bantuan Untuk Korban Gempa Cianjur.

Lebak,– Sorot Tipikor //
Pemuda Pancasila (PP) meluncur ke Cianjur dalam upaya menyalurkan bantuan sosial peduli bencana Cianjur, Selasa (27/12/2022).

Penyaluran bantuan tersebut hasil penggalangan dana dari Pimpinan Anak Cabang Pemuda Pancasila tingkat Kecamatan, diantaranya PAC PP Kecamatan Cibeber, PAC PP Kecamatan Sobang, PAC PP Kecamatan Warunggunung dan PAC PP Kecamatan Banjarsari, juga dari DPC Srikandi Kabupaten Lebak, serta berkat support dan partisipasi dari berbagai pihak, seperti Gapensi Lebak yang di Pimpin H.Moch Nabil Jayabaya, Desa Luhur Jaya Kecamatan Cipanas dengan Kepala Desa Mulyana/Camang, serta dari Pemda Lebak dan Polres Lebak yang telah turut memantau proses penggalangan dana di lapangan.

“Alhamdulilah walau dalam perjalanan cukup terkendala macet terutama di jalur Bogor-Puncak serta di guyur hujan deras dan diselimuti kabut tebal akhirnya rombongan konvoi kendaraan 6 mobil Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kabupaten Lebak yang dikomandoi langsung oleh M Y Sutrisna Ketua MPC PP Lebak tiba di lokasi,” katanya.

Setibanya di Cianjur rombongan dari PP Lebak di sambut hangat oleh saudara PP Cianjur langsung dengan Ketua MPC Cianjur dan jajaran, dan langsung secara Simbolis menyerahkan Bansos Peduli Bencana Gempa Cianjur diantaranya berupa Sembako sprti beras, mie instan, perlengkapan bayi, kopi, sejumlah uang dll dari MPC Pemuda Pancasila Kab Lebak.

“Semoga apa yang semuanya sumbangkan dapat membantu meringankan terhadap korban terdampak bencana gempa bumi di Cianjur. Dan itupun sebagai bentuk implementasi atas nilai-nilai mulya Pancasila dari ormas Pemuda Pancasila yang ada di Kabupaten Lebak khususnya umumnya Nasional,” harapnya.

“Saya M Y Sutrisna selaku Ketua Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kabupaten Lebak sangat apresiasi terhadap para PAC yang sigap turun ke jalan dalam galdan untuk kemanusiaan, terimakasih buat semua pihak tersebut di atas yang sudah turut berpartisipasi sehingga terlaksananya bansos peduli gempa Cianjur yang di inisiasi langsung oleh MPC Pemuda Pancasila Kab Lebak,” ungkapnya.

“Semoga apa yang kita persembahkan menjadi bermanfaat buat sesama kita dan kembali berbuah kebaikan buat diri, keluarga kita srta tentunya ormas Pemuda Pancasila, Amin,” sambungnya.

Pewarta : Hudri.

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *