Aktivis Antikorupsi Geruduk KPK Minta Usut Dugaan Fee Proyek Dan Gratifikasi Preservasi Jalan Provinsi Sumsel.

Jakarta,– sorottipikor.com l
Sejumlah pemuda mengatasnamakan Forum Koordinasi Mahasiswa Sumatera Selatan (FKM Sumsel) melakukan aksi demonstrasi di depan Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia (KPK RI), Kuningan, Jakarta Selatan, pada Kamis (25/11/2021).

Mereka meminta KPK mengusut dan menginvestigasi dugaan fee proyek dan gratifikasi preservasi jalan di provinsi Sumsel.

Imam Hanafi, selaku koordinator lapangan, mengatakan aksi demonstrasi tersebut dilakukan sebagai informasi awal untuk KPK bahwa ada indikasi tindak pidana korupsi pada proyek jalan nasional di Sumsel.

“Kami minta KPK untuk investigasi dugaan kongkalikong, korupsi, gratifikasi yang terjadi dalam proyek jalan ruas Muara Beliti-BTS.Kab. Musi Rawas-TB. Tinggi-BTS.Kota Lahat Provinsi Sumsel, yang sangat merugikan masyarakat sekitar,” kata Imam dalam orasinya, Kamis (25/11/2021).

“Sumsel darurat korupsi. Proyek jalan saja, yang seharusnya banyak memberikan manfaat untuk masyarakat, masih terindikasi adanya kongkalikong pihak-pihak tidak bertanggung jawab. KPK harus pastikan hal ini, jangan biarkan kesepakatan jahat yang merugikan masyarakat berjalan mulus di Sumsel,” tambahnya.

Pemuda asli Sumsel itu menegaskan bahwa dugaan gratifikasi dalam proyek jalan di Sumsel harus dimusnahkan, karena tidak akan ada pembangunan yang merata jika praktek-praktek seperti itu masih dilakukan.

“KPK harus periksa Kabalai Syaiful Anwar dan Satker Alber Aldien yang diduga kuat terlibat dalam praktek haram gratifikasi itu. Kami juga tantang KPK, ini demi kemaslahatan masyarakat Sumsel. Dugaan gratifikasi mobil dari kontraktor, harus KPK investigasi dan tangkap oknum yang bermain disitu” tegasnya.

Selain orasi, massa juga bentangkan spanduk memanjang di depan gedung KPK yang bertuliskan “Usut Dugaan Korupsi Preservasi Jalan Ruas Muara Beliti-BTS.Kab.Musi Rawas-TB.Tinggi-BTS.Kota Lahat Prov. Sumsel. Investigasi Dugaan Gratifikasi Proyek Tersebut. Periksa Kabalai Syaiful Anwar dan Satker Alber Adien. KPK Hebat Turun ke Sumatera Selatan. Bersihkan Sumsel Dari Mafia Proyek”

Massa mengancam akan terus kembali melakukan aksi demonstrasi sampai KPK benar-benar melakukan investigasi dugaan gratifikasi tersebut.

“Besok balik lagi, besok balik lagi,” teriak massa aksi.

Pewrtw : Ark/Team.

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *