Desa Sukawangi laksanakan Gerakan Jumat Penyemprotan Dinsinpektan (Gejrot) PPKM Darurat Diwilayahnya

Cianjur, — Sorottipikor.com I 
Seluruh Desa dan Kelurahan di Cianjur, melakukan penyemprotan Disinfektan secara serentak di wilayah masing-masing dalam Gerakan Jum’at Semprot (Gejrot) di masa PPKM Darurat yang di gebyarkan Pemkab Cianjur pada 3 Juli 2021. Gerakan tersebut nantinya bakal jadi agenda rutin untuk dilakukan hingga beberapa pekan kedepan.

Di Desa Sukawangi Kecamatan Warungkondang, penyemprotan disinfektan dalam program Gejrot tahap ke 2 tersebut dilakukan dengan melibatkan Gugus tugas Covid-19 Desa, Kepala Desa beserta semua perangkat.

Kepala Desa Ahmad Dedi S. memaparkan, kegiatan yang dimulai sejak pagi hingga menjelang salat jumat itu dilakukan dengan menyisir permukiman warga.

“kegiatan ini kita lakukan dengan menyisir pemukiman warga menjelang sholat Jum’at. Harapnnya kami masyarakat bisa lebih tenang dengan adanya kegiatan rutin ini sebagai pencegahan wabah Pendemi Covid-19 yang ada di berbagai daerah,” paparnya

Lanjutnya menambahkan, Selain di lokasi perkampungan padat penduduk penyemprotan dilakukan di sejumlah fasilitas umum di Wilayah Desa Sukawangi.

“Dalam beberapa waktu ini memang ada kenaikan kasus Covid-19 di Cianjur, Makanya penyemperotan semacam ini digalakkan atas Instruksi dari Pemkab Cianjur, kegiatan ini dilakukan tiap jumat pagi hingga beberapa minggu kedepan,” tutup Ahmad Dedi.(Arif)

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published.