Launching Peduli Isolasi Mandiri Forkopimda Satgas Covid-19 Kota Bogor, ini Kata Dandim

Bogor Kota,–Sorottipikor.com | Pada Hari Senin tanggal 25 Januari 2021 pukul 15.00 WIB bertempat di Kantor DPRD Kota Bogor Jl. Pemuda No. 21 RT 01 RW 06 Kel. Tanah Sareal Kec.Tanah Sareal Kota Bogor, Telah dilaksanakan Launching Peduli Isolasi Mandiri Forkopimda Kota Bogor yang di buka oleh Kombes Susatyo Purnomo Condro, S.I.K.,M.Si (Kapolresra Bogor Kota).

Hadir dalam Giat berlangsung, Drs. Dedie A Rachim, M.A (Wakil Walikota Bogor), Kolonel Inf Roby Bulan S.I.P ( Dandim 0606/Kota Bogor), Letkol CPM Sutrisno Dandenpom III/1 Bogor, H. Atang Trisnanto, S.Hut.,M.Si ( Ketua DPRD Kota Bogor), AKBP DR M. Arsal Sahban, S.H., S.IK., M.M., M.H ( Wakapolresta Bogor Kota), Zenal Mutaqin (Wakil Ketua 1), Dadang I Danubrata, S.E (Wakil Ketua 2), Safrudin Bima (Anggota DPRD Kota Bogor Fraksi PAN),Mayor Inf Edi Suryana (Pasi Ops Kodim 0606/Kota Bogor), Kompol Prasetyo Purbo Nurcahyo, SE (Kabag Ops Polresta Bogor Kota),Kapten Inf Heru. S (Danramil Tanah Sareal), Kompol Indrianingtyas, HP.,SH ( Kapolsek Tanah Sareal), Para Babinsa dan Babinkamtibmas se- Kota Bogor Serta Unsur Satpol PP Kota Bogor.

Kolonel Inf Robby Bulan S.l.P Selaku Komandan Kodim 0606 Kota Bogor menyampaikan, Kegiatan Launching Peduli Isolasi Mandiri Satgas Covid-19 Kota Bogor ini dilaksanakan dalam rangka memonitoring warga Kota Bogor yang terpapar virus covid-19, Ungkapnya.

Pelaksanaan Distribusi Paket Bantuan dari Forkopimda Kota Bogor kemudian Kami serahkan Kepada Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Pol PP Kota Bogor, kepada Masyarakat yang sedang melaksanakan Isolasi Mandiri, Adapun dalam pelaksanaan Launching tersebut telah distribusikan 272 paket sembako sumbangan dari masyarakat Kota Bogor untuk pasien covid-19.

Semoga Bantuan ini dapat bermanfaat serta dapat meringankan beban perekonomian bagi Warga yang sedang menjalankan Isolasi Mandiri akibat Terkonfirmasi Virus Covid-19, Giat Lounching Pada hari ini berjalan aman dan lancar, Pungkas Komandan Kodim tersebut.

Red Bogor Kota

Fahri Abdullah

Sorottipikor

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *