585 KPM Tersalurkan Bantuan Paket Sembako di E Warong Alamanda Bagus, Aiptu Dedi Monitoring Protokol Kesehatan

Bogor Kota,–Sorottipikor.com | Warga Kel.Sukadamai Kec.Tanah Sareal Kota Bogor menerima Bantuan Sosial Kembali dalam Program BPNT atau Bantuan Pangan Non Tunai, Bantuan tersebut berlangsung di Wilayah RT.01 RW.08 Kel.Sukadamai Atau tepatnya di E- Warong Alamanda Bagus, Bantuan berapa Paket sembako senilai Rp. 200.000.- (dua ratus ribu rupiah), Terkait Bantuan Sosial yang berlangsung Bhabinkamtibmas Kel.Sukadamai Pantau Protokol Kesehatan, ini Kata Aiptu.Dedi Wahyu Nugroho SH, Senin 07 Desember 2020 Pukul 08.00 (wib) s/d selesai.

Kepada awak media Anggota Polsek Tanah Sareal dari Polresta Bogor Kota tersebut menyampaikan, Hari ini Kami dari Muspikel Kel.Sukadamai memonitoring dan memantau Penyaluran Bantuan Sosial Berupa Paket sembako senilai Rp.200.000.- yang memang setiap bulannya disalurkan, Dalam Pendistribusian tersebut Kami dari Pihak Muspikel tetap memberikan Himbauan serta edukasi Kepada Warga Para Penerima manfaat untuk tetap menjalankan Protokol Kesehatan sesuai Anjuran Pemkot Bogor dalam menekan Angka Penyebarana Wabah Virus Covid-19, Ungkapnya.

Adapun Jumlah Para Penerima manfaat yang mendapatkan Bantuan Sosial berupa Paket sembako senilai Rp.200.000.- Dengan jumlah sebanyak 585 KPM, Dengan Paket sembako yang berisikan diantaranya Beras 10 Kg, Telur Ayam 8 Butir, Ayam 1 Ekor, Kacang Hijau 1/4 kg, Buah dan sayuran,

Harapan Kami Bantuan tersebut dapat bermanfaat dan sekiranya dapat membantu Kebutuhan Pokok sehari hari Warga Kami di Kel.Sukadamai. Terpantau dilokasi Warga menjalankan Protokol Kesehatan dengan membersihkan Tangan atau mencuci tangan di Tempat yang telah disediakan, Menjaga jarak aman serta menggunakan masker, Alhamdulillah Giat berlangsung berjalan aman dan Kondusif, tutup Aiptu Dedi Wahyu Nugroho.

Red Bogor Kota

Kabiro Kota Bogor Fahri Abdullah

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *