Personil Polsek Tinggimoncong Polres Gowa Perketat Pengamanan Kawasan Lembanna dan Protokol Kesehatan.
GOWA, – Sorottipikor.com l
Kapolsek Tinggimoncong Polres Gowa IPTU Hasan Fadhlyh SH memperketat pengamanan di pintu masuk hutan pinus lembanna saat hari sabtu (21/11/2020).

Banyaknya tamu wisatawan lokal maupun wisatawan dari kabupaten luar kabupaten Gowa yang berkunjung ke objek wisata hutan pinus lembanna untuk menikmati liburan sehingga kapolsek bersama anggotanya melaksanakan pengamanan.
Tujuan di lakukannya pengamanan di pintu masuk menuju hutan pinus lembanna untuk memberikan edukasi kepada pengunjung tentang penerapan protokol kesehatan dengan wajib menggunakan masker di tengah pandemic yang belum berakhir.
Kapolsek juga menghimbau kepada seluruh pengunjung hutan pinus lembanna agar tidak membuat kerumunan, dan menjaga jarak di area camp.
Bagi yang bukan rombongannya untuk tidak melakukan interaksi secara langsung dan tidak berbaur dengan pengunjung lainnya guna mengantisipasi penularan covid-19.
Pada kesempatan tersebut Kapolsek menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk bisa bersama-sama tetap mematuhi protokol kesehatan selama berada di kawasan wisata yang ada di tinggimoncong dalam memutus mata rantai penyebaran virus covid19.
Reforter : Muz.