Dengan Dana Banprov Desa Sukamantri Tancap Gas Laksanakan Pengecoran Infrastruktur Jalan Desa.
Cianjur, — Sorottipikor. com l
Dana Banprov telah cair desa sukamantri kecamatan karangtengah kabupaten cianjur tancap gas laksanakan pengecoran infrastruktur jalan desa. Sabtu (10/10/2020).

Kepala Desa Sukamantri Sunandar Spd bersama Bhabinkantibmas, Babinsa, BPD pantau pelaksanaan pengecoran infrastruktur jalan desa .
Pengecoran infrastruktur jalan desa yang bertempat di kampung Sukanagara Rt 01 Rw 03 desa sukamantri dengan panjang 199 M Lebar 3 M tinggi 15 Cm dengan Anggaran biaya sebesar Rp 93.525.000.00 dari dana Banprov
Pelaksanaan oleh TPK dan masyarakat.
“Dalam pelaksanaan kegiatan ini hasil musyawarah Kepala Desa, BPD, Bhabinkantibmas, Babinsa, LPM, Tokoh Masyarakat, RT, RW, Karang Taruna dan Perangkat Desa,” ujarnya.

“Diharapkan dengan pembangunan infrastruktur jalan desa bisa bermanfaat bagi masyarakat desa sukamantri mempermudah akses jalan serta mempermudah dan kelancaran perekonomian masyarakat setempat semoga kedepannya semakin maju dan berkembang desa sukamantri,” pungkasnya.
Reporter : Arif.