Dandim 0608/Cianjur Resmi Di Jabat Oleh Letkol Kav Ricky Arinuryadi SH.M M

Cianjur, — sorottipikor.com l Acara tradisi lepas sambut Dandim 0608/Cianjur dari Letkol Inf Rendra Dwi Ardhani, SE,. M. Han ke Letkol Kav Ricky Arinuryadi S.H., M. M, digelar sederhana, Kamis (06/08/2020).

Lepas sambut orang nomor satu di lingkungan Kodim 0608/Cianjur itu digelar di Halaman Makodim 0608, Jalan Siliwangi, Cianjur, Setelah sebelumnya melakukan Sertijab di Makorem 061/SK pada Rabu (05/08/2020).

Diketahui, Letkol Kav Ricky Arinuriyadi sebelumnya menjabat sebagai Danronkapser Paspampres. Sedangkan Letkol Inf Rendra Dwi Ardhani akan mengemban jabatan baru sebagai Paban III Latgab SOPS Mabes AD.

Letkol Rendra Dwi Ardhani, mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh elemen masyarakat yang telah bekerjasama dan sama-sama bekerja dalam membangun dan menjaga Kabupaten Cianjur selama dirinya menjabat dandim lebih kurang satu tahun enam bulan.

“Terimakasih banyak, bangga pernah menjadi bagian dari Kabupaten Cianjur. Saya serahkan prajurit Kodim 0608 kepada Letkol Ricky. Tolong dijaga saja,” kata Rendra.

Sementara itu, Dandim 0608/Cianjur Letkol Kav Ricky Arinuryadi, mengungkapkan sangat bangga dengan penerimaan masyarakat Cianjur.

Selain itu, lanjut Ricky, akan melanjutkan kepemimpinan yang telah dirintis pejabat dandim sebelumnya yang sudah cukup baik.

“Kami mempunyai niat tulus dalam mengemban amanah yang diberikan pimpinan atas dan tentunya kami juga akan memberikan yang terbaik bagi Cianjur,” ucap Ricky.

Ricky juga berharap, bisa solid dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Cianjur dengan baik. Ia bertekad mewujudkan pengabdian kepada bangsa dan negara.

“Fokusnya, nanti saya akan program teritorial, kemarin sempat ada covid jadi ada beberapa yang tertunda nanti akan dilanjutkan. Termasuk Percepatan penanganan covid ini,” harapnya.

Menurutnya, penanganan Covid-19 di Cianjur sangat baik. Diharapkan bisa mewujudkan percepatan penanganan Covid-19 bersama masyarakat Cianjur.

“Percuma masyarakat tanpa disiplin dan menjaga kesehatan, tidak akan terwujud. Kedepan kami akan buat program untuk masyarakat.” pungkasnya.

Repoeter : Arif

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *