Persiapan Pemekaran Kabupaten Cianjur Selatan, Launcing Daerah Otonomi Baru (DOB) Oleh Plt Bupati Cianjur

Cianjur, – sorottipikor. com l Setelah melalui proses yang cukup panjang menanti adanya kesepakatan Penandatagan bersama antara Eksekutif dan Legislatif tentang Calon Daerah Otonomi Baru (CDOB) kurang lebih memakan Waktu Hampir 12 tahun lamanya untuk menjadi Daerah Otonomi Baru (DOB) Cianjur Selatan akhirnya terkabul dan langsung dilaunching bersama pemekaran DOB Cianjur Selatan tepatnya di Alun-alun Kecamatan Sindangbarang, Pada Hari Senin (13/7/2020).

Pantuan dilokasi launching langsung dipimpin oleh Plt Bupati Cianjur H Herman Suherman bersama Ketua DPRD Cianjur, yang dihadiri Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa barat,Jajaran Kabupaten Cianjur, Para Kapolsek Se-wilayah Cianjur Selatan,para Camat Se-wilayah Cianjur Selatan,Para Kepala Desa Se-wilayah Cianjur Selatan, PMCK,RESPECK, juga warga masyarakat Cianjur selatan, adapun wilyah Kabupaten Cianjur Selatan nantinya akan mencakup 14 Kecamatan Diantaranya Kecamatan Naringgul, Cidaun, Sindangbarang, Agrabinta,Leles, Cibinong, Tanggeung, Pagelaran, Sukanegara, Pasirkuda, Cikadu,Cijati, Kadupandak dan terakhir Takokak.

Disampaikan Plt Bupati Cianjur H Herman Suherman,Tadi sudah kita Saksikan bersama Launching Pembentukan Daerah Persiapan Kabupaten Cianjur Selatan, dihadiri oleh 1500 warga, wakil ketua DPRD Provinsi Jawa Barat, H Ade Berkah, Kepala OPD, Forkopimda, Anggota DPRD Cianjur, Kapolsek, Camat dan Kades.

” Saya menyerahkan surat persetujuan bersama pemekaran DOB Cianjur Selatan kepada ketua PMCK Ceng Badri. Dan saya pastikan Daerah Otonom Baru menjadi prioritas utama guna akselerasi pembangunan wilayah Cianjur Selatan,” Ujarnya kepada awak media.

Plt Bupati Menegaskan, Tentunya peroses perjalanan pemekaran Cianjur selatan yang cukup panjang, sehinga Saya akan terus mengawal tentang proses pelaksanaan DOB ini sampai tuntas.

” Pemekaran Cianjur selatan Harga mati jadi harus terus dikawal oleh semua pihak,jadi pada saat moratorium dibuka oleh Pemerintah Pusat nantinya Cianjur selatan menjadi peroritas sehingga masuk Nominasi menajadi kabupaten Cianjur selatan,” Tegasnya.

Masih menurut Herman, Terkait untuk kantor Pemerintah Kabupaten Cianjur Selatan sudah kita siapkan yang Rencananya didesa mekarlaksna akan dibikin perkantoran dan bekas kantor Kecamatan akan kita bikin Penodopo Untuk kabupaten Cianjur selatan.

” Insyaallah tahun 2021 untuk infrastuktur akan jadi peroritas baik itu kantor Penodopo juga infrastruktur akses jalan jalan yang ada dicianjur selatan, mudah mudahan dengan dibagi dua, Kedepanya bisa mempercepat pembangunan baik untuk Cianjur kota dan Cianjur Utara,” Pungkasnya

Sementara Itu Ketua Paguyuban Masyarakat Cianjur Kidul ( PMCK) Ceng badri mengapresiasi Kepada Eksekutif dan Legislatif Kabupaten Cianjur yang sudah mendatangani Surat Nota Kesepakatan bersama Untuk peroses pemekaran Cianjur Selatan yang akan menjadi Daerah Otonomi Baru (DOB).

” Mari kita bersama sama untuk mengawal peroses pemekaran Cianjur selatan ini,karena peroses ingin mendapatkan nota kesepakatan bersama ini cukup memakan waktu hampir 12 tahun lamanya, Ini merupakan awal perjuangan menuju pemekaran yang didamba-dambakan warga Cianjur Selatan,” katanya.

Ceng Badri Menambahkan, Peroses Pemekaran ini jangan dkait kaitkan dengan unsur politik, sebab peroses perjuangan kami PMCK Murni ingin Cianjur selatan mempunyai kabupaten sendiri dan mandiri supaya cianjur selatan lebih sejahtera Kedepannya.

“Tentunya dengan adanya peristiwa bersejarah ini harapan saya selaku ketua PMCK, mudah mudahan ini akan menjadi semangat untuk serta menajdi sebuah energi besar warga masyarakat cianjur selatan untuk bagaimana supaya bisa lebih menyemangati, bagimana membangun kebersamaan, bagimana memujudkan persatuan, bagimana bersma sama berpartisipasi untuk membangun daerahnya dalam rangka menyambut suatu saat pemekaran kabupaten Cianjur selatan terlesasikan, ” Katanya.

Reporter : Arif lufti

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published.