*PROYEK TIKUS* Warga Desa Sindang sari Kecamatan Bojong Pertanyakan Transparansi Anggaran Pembangunan Yang Sedang Berjalan Di Desanya

Purwakarta, www.sorottipikor.com -Kucuran Dana Desa anggaran 2019 dan BANPROV 2020 tidak terpangpang papan proyek terbukti tidak ada transparansi kepada masyarakat kenapa dan ada apa seharusnya untuk membangun infrastruktur desa,dan warga desa setempat wajib mengetahui pengelolaan Dana Desa dan Dana Banprov tersebut.

Kemudian, dalam proses pembangunannya, pemerintah desa harus transparan, sehingga masyarakat bisa mengetahui dan memantau berapa anggaran yang digunakan, dan dari mana sumber dana untuk membangun infrastruktur di desanya.

Terkait tidak adanya plang transparansi yang dibuat oleh Aparatur Desa Sindang Sari masih menyimpan pertanyaan di hati warga masyarakat dan awak media.Pasalnya, berapa nominal untuk anggaran pembangunan infrastruktur di Desanya tersebut yang bersumber dari Dana Desa anggaran 2019 dan Banprov Anggaran 2020 ?

Salah satu warga yang enggan disebut namanya menjelaskan kepada awak media yang masih mengganjal di benak saya adalah kenapa tidak ada papan proyek? Jadi, masyarakat Sindang Sari tidak tahu berapa nominal untuk anggaran infrastruktur padahal seharusnya dicantumkan di plang papan nama padahal itu lebih penting biar masyarakat dan betul betul ada keterbukaan, “pungkasnya.

( Dadi Hermana )

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *