DPC Gibas Cibadak berbagi Sesama, Berikan Makanan Takjil kepada Pengendara Yang Melintas

Sukabumi, — sorottipikor.com l Pengurus dan Anggota DPC Garis (Gerakan Reformarsi Islam) Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi tidak lelah berbagi dengan sesama. Pada bulan Ramadhan ini, DPC Garis Cibadak rutin melaksanakan kegiatan amal dan sosial antara lain pembagian makanan untuk takjil bagi umat Islam yang menjalankan ibadah shaum.

“Kami berkewajiban untuk meningkatkan amal dan perbuatan soleh di bulan Ramadhan ini. Salah satunya membagikan makanan untuk takjil. Kami mengharapkan umat Islam yang menerima makanan takjil dari kami mendapatkan berkah dan hikmah dari ibadah shaum yang dilaksanakannya,” kata Panglima Garis DPC Cibadak, Tono kepada wartawan, Sabtu (9/5/2020).

Kegiatan pembagian makan untuk takjil yang baru saja dilaksanakan oleh keluarga besar DPC Garis Cibadak digelar di Taman Kota Karangtengah, Jumat (8/5/2020) lalu. Pada kegiatan itu, para pengurus dan kader Garis Cibadak membagikan makanan untuk takjil kepada pengendara kendaraan bermotor yang melintasi tempat kegiatan.

“Mudah-mudahan kami dapat melaksanakan kegiatan ini secara kontinyu dan berkelanjutan. Pembagian makanan untuk takjil dapat membantu umat Islam yang sedang berpuasa untuk menyegerakan berbuka puasa ketika sudah tiba waktunya Maghrib,” tutur Tono.

Aksi amal dan sosial tersebut dipimpin dan diawasi langsung oleh Ketua DPC Garis Kecamatan Cibadak. E. Priatna alias Acing. Dengan cermat dan tekun, Acing mengamati jalannya pembagian makanan untuk takjil agar semua pengendara yang mau berbuka puasa tidak ada yang terlewati.

“Insya Allah, ke depannya kami akan melaksanakan kegiatan ini di titik lain. Kami juga akan meningkatkan kegiatan-kegiatan sosial yang dapat membantu warga di tengah serangan Virus Corona,” ujar Tono.

(R. Iyan. M)

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *