Diskominfo Depok Adakan Acara Media Gathering Bangun Sinergitas Bersama Ratusan Wartawan

DEPOK,– sorottipikor.com l
Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kota Depok gelar acara Media Gathering di Godong Ijo Bojongsari Kota Depok Kamis (28/11/2019).

Media Gathering menjelang ahir tahu diselenggarakan Diskominfo Depok upaya menjalin sinergitas pers dengan Forkopimda Kota Depok.

Kegiatan diujung tahun 2019 itu mengangkat tema ” Optimalisasi dan sinergitas jurnalis bersama Forkopindo dihadiri 231 wartawan dari brrbagai media cetak, elektronik dan online.

Acara media Gathering itu yang semula akan di hadiri oleh Walikota dan Polres serta ketua DPRD Depok diurungkan karena ada ditempat lain. sehingga acara tersebut hanya di isi dialog dan juga tanya jawab sekaligus pembagian Doorprise.

Acara Media Gathering dihadiri langsung oleh Kadis Diskominfo Sidik Mulyono, perwakilan dari Kodim 05/08 kapt.inf.Ibrahim selaku Pasiter.

Ketua Panitia acara, Agus Supriyanto menyampaikan, kegiatan media gathering ini bertujuan untuk men optimalisasi serta sinergitas jurnalis dengan Forkopimda, tuturnya.

Agus Supriyanto terangkan, acara media gathering ini dilaksanakan oleh Diskominfo Kota Depok upaya lebih bersinergi antara jurnalis dengan Forkopimda terkhusus dengab Diskominfo

Sementara kepala Diskominfo Sidik Mulyono berharap para awak media yang hadiri di acara media gathering agar mengikuti UKW (Uji Kompetensi Wartawan) dan perusahaan media yang memiliki legal sebagaimana yang dianjurkan Dewan Pers imbuhnya.

Anjuran itu adalah terkait dalam hal pemberitaan sekaligus meningkatkan profesionalisme dan proporsionalitas dari individu dan perusahan pers.

Sidik berharap agar temanjurnalis  terus mengasah keahlian dan meningkatkan kemampuan dalam bidang jurnalis terutama dalam jaman kemajuan IT yang sedemikian pesatnya, dan yang di butuhkan tentunya adalah profesionalisme dan proporsionalitas ” pungkas Sidik.

Dikesempatan itu, Kapt.Inf.Ibrahim menyampaikan pesan dari Kodim 0508,; bahwa pentingnya peran Media dalam hal sinergitas bersama TNI karena semua saling membutuhkan dan saling keterkaitan dalam memberikan dan menyampaikan informasi kepada publik.

Media atau wartawan itu di butuhkan untuk memberikan informasi yang positif kepada masyarakat, dimana satu sisi kami butuh informasi dan masyarakat perlu mengetahuinya” kata Ibrahim.

Pasiter Ibrahim juga menyampaikan soal maraknya paham radikalisme yang saat ini berkembang.

Dia berharap, wartawan harus mengerti arti dari bernegara, untuk itu mari kita kembangkan rasa kebangsaan dan cinta tanah air sebagaimana kita yang berada di acara media gathering ini adalah wartawan republik Indonesia.

Kodim siap bersinergi dengan wartawan, dan nanti TNI bersama wartawan akan mengadakan kegiatn tentang wawasan kebangsaan dan kalau perlu ikuti meliput latihan perang TNI tuturnya.

Sebagian besar wartawan pun mengapresiasi Diskominfo bersama Pemerintahan Idris Pradi karena mengadakan acara media gathering, sehingga para wartawan yang sudah lama tidak bertemu oleh karena kesibukan masing – masing akhirnya bisa berkumpul, bertemu dan bertatap muka.

Wartawan juga berharap pemerintah melalui Diskominfo selalu mengadakan kegiatan ini untuk bersinergi dan mengoptimalisasikan permasalahan dan dapat memberikan pendapat atau masukan antara subyek dan obyektivitas.

” Siapa pun nanti pemimpinnya, namun acara Gathering ini selalu diadakan, karena yang tidak tahu informasi jadi akan tahu informasi tentu saja informasi yang inovatif, positif, bermaanfaat untuk bangsa dan negara. Ark.

Please follow and like us:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *