Rohmat Selamat SH. M.Kn Bersafari Dengan Para tokoh
Bogor,– Sorottipikor.com
Setelah dilantiknya Ketua DPC PWRI Kabupaten Bogor di Gedung Tegar Beriman, Rohmat Selamat SH. M.Kn sebagai ketua terpilih mulai bersafari dengan para tokoh.
“Silaturahmi adalah bentuk mempererat tali persaudaraan antar sesama, apalagi di Kabupaten Bogor yang kita kenal dengan Bumi Tegar Beriman,” kata Rohmat di kantor sekretariat DPC PWRI Kab. Bogor, Jl. PKA 2, Blok Q No.1 Perumahan Karadenan Asri 2, Minggu (28/4/2019).
Setelah dilaksanakannya acara pelantikan pada hari jum’at kemaren (26/4/2019) alhamdulilah, sambung Rohmat, acara pelantikan berjalan lancar… apalagi hujan yang mengguyur komplek perkantoran Pemda Cibinong, menambah sejuk suasana di dalam gedung.
Rekan-rekan media dari cetak, online maupun elektronik banyak yang datang kemarin, saya mengapresiasi kehadiran rekan-rekan semuanya, imbuhnya.
“Memang saat acara tersebut Bupati berhalangan hadir hingga Wabup Iwan Setiawan yang mewakilinya. Wabup Iwan Setiawan menyampaikan dalam pidatonya untuk menerima rekan-rekan media (wartawan-red) di semua dinas maupun SKPD Pemkab Bogor.
Karena media (wartawan) adalah pilar ke-4, apa jadinya bila kegiatan Pemerintah atau Pemda tidak ada yang mempublikasikan,” ucap Rohmat menirukan sambutan Wabup Iwan Setiawan kepada pewarta.
Masih kata Rohmat, siang ini… bang, saya akan menemui beberapa para tokoh-tokoh di Kabupaten Bogor untuk merekatkan tali persaudaraan, merawat serta memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa.
Semoga dari hasil safari ke para tokoh ini mendapatkan consensus hingga menjadi rumusan solusi yang akan kita dorong ke pemerintah pusat khususnya berupa kirim surat ke Presiden, terangnya.
“Tak akan pernah lelah pergi ke manapun dan bertemu dengan siapapun untuk merawat menjaga dan memperkokoh persatuan bangsa. Saya tanya ya… apa isi dari sila ketiga dalam Pancasila… bang? Tanya Rohmat kepada awak media, Isinya adalah Persatuan Indonesia… bang, jadi mari kita bergandengan tangan,” jawab Rohmat… sambil mengajak.
Kami (PWRI Kab. Bogor-red) akan menemui tokoh-tokoh yang ada di Kabupaten Bogor, baik tokoh agama, tokoh pemuda, tokoh wanita, lembaga negara, pokoknya… bang, siapapun yang concern terhadap persatuan bangsa ini,” tegas Rohmat.
“Terimakasih untuk yang hadir di acara pelantikan kemarin, dari perwakilan pemerintah, pemilik perusahaan pers, rekan wartawan yang meliput di Kabupaten dan Kota Bogor, LSM, Ormas serta semuanya yang tidak bisa di sebutkan satu persatu hingga berjalan sukses,” pungkas Rohmat.
Red (Mst Hasibuan).